Beritakarya.id – All New Yamaha Lexi LX 155 VVA 2024 akhirnya resmi diluncurkan untuk pasar Indonesia.
Motor matic ini hadir dengan mesin yang lebih besar dari sebelumnya dengan bodi yang lebih gambot juga.
Disamping itu, All New Yamaha Lexi LX 155 VVA 2024 juga memiliki spesifikasi dan fitur yang lebih mumpuni dari pendahulunya.
Tidak kalah pentingnya, untuk harga jual dari skutik maxi ini tetap dibanderol dengan harga yang terjangkau.
Pasalnya untuk tipe paling standar dari Yamaha Lexi generasi terbaru hanya dibanderol dengan harga mulai Rp 25 jutaan saja.
Dengan harga yang tergolong murah, konsumen nantinya akan memperoleh motor matic dengan mesin satu silinder 155cc VVA.
Mesin yang digunakan oleh motor ini kabarnya adalah mesin yang sebelumnya digunakan oleh Yamaha Nmax 155.
Sehingga untuk performanya tidak perlu diragukan lagi karena memiliki kinerja yang handal dengan tarikan yang gesit.
Kemudian untuk fiturnya, All New Yamaha Lexi LX 155 VVA 2024 didukung dengan panel instrumen digital yang ditampilkan melalui layar LCD.
Ada juga socket pengisian daya yang bisa dimanfaatkan untuk mengisi ulang baterai smartphone atau gawai lainnya.
Lalu untuk pengamanan, Yamaha membekali motor anyarnya ini dengan smart key system atau keyless keluaran terbaru.
Disamping itu terdapat juga sistem pengereman cakram yang terhubung dengan fitur Anti-lock Braking System (ABS).
Motor ini sendiri hadir di pasar Indonesia dengan tiga varian berbeda yang juga mempengaruhi harga jualnya.
Untuk varian pertama adalah All New Yamaha Lexi LX 155 VVA 2024 standar yang dibanderol Rp 25.350.000.
Sementara untuk varian berikutnya adalah All New Yamaha Lexi LX 155 LX S Version dibanderol Rp 26.850.000.
Kemudian untuk varian terakhir adalah All New Yamaha Lexi LX 155 Connected ABS yang dijual Rp 29.900.000.***