Oppo A79 5G Rilis di Indonesia, Pakai Chipset MediaTek Dimensity 6020 Harga Rp 3,8 Jutaan - Beritakarya.id

Oppo A79 5G Rilis di Indonesia, Pakai Chipset MediaTek Dimensity 6020 Harga Rp 3,8 Jutaan

Oppo A79 5G Rilis di Indonesia, Pakai Chipset MediaTek Dimensity 6020 Harga Rp 3,8 Jutaan
Oppo A79 5G Rilis di Indonesia, Pakai Chipset MediaTek Dimensity 6020 Harga Rp 3,8 Jutaan (youtube/Imtekno)
Oppo A79 5G Rilis di Indonesia, Pakai Chipset MediaTek Dimensity 6020 Harga Rp 3,8 Jutaan
Oppo A79 5G Rilis di Indonesia, Pakai Chipset MediaTek Dimensity 6020 Harga Rp 3,8 Jutaan (youtube/Imtekno)

Beritakarya.idOppo A79 5G secara resmi telah rilis di pasar Indonesia dengan membawa spesifikasi yang berkelas.

Walaupun ponsel pintar ini masuk kelas mid-range, namun Oppo membekalinya dengan desain yang sangat menarik.

Oppo A79 5G hadir di tanah air dengan harga jual yang cukup kompetitif, yakni sebesar Rp 3,8 jutaan.

Dengan harga yang lumayan terjangkau tersebut, seperti inilah spesifikasi dan fitur Oppo A79 5G yang dibawa ke Indonesia.

Baca Juga Harga Resmi New Honda Stylo 160 2024 di Indonesia, Apakah Spek dan Fiturnya Worth It?

Spesifikasi Oppo A79 5G 2024

Untuk jeroan, smartphone ini menggunakan Chipset MediaTek Dimensity 6020 yang bersanding dengan OS android 13.

Chipset tersebut mengusung prosesor octa core 2×2.2 GHz Cortex-A76 & 6×2.0 GHz Cortex-A55 yang dipadukan dengan kartu grafis GPU Mali-G57 MC2.

Sementara untuk penyimpanan data tersedia varian RAM 4GB/128GB ROM, RAM 8GB/128GB ROM dan RAM 8GB/256GB ROM.

Lebih lanjut mengenai spek Oppo A79 5G, ponsel cerdas ini menggunakan layar dengan bentang 6.72″ inci yang menghasilkan resolusi 1080 x 2400 pixels.

Baca Juga Bawa Kecanggihan Fitur Modern, New Yamaha Nmax 160 2024 Tampil Semakin Impresif

Layar ini memiliki kerapatan hingga 392 ppi dengan tingkat kecerahan 680 nits yang diproteksi oleh anti gore Panda Glass.

Beralih ke sektor fotografi, Oppo menyematkan dua buah kamera pada bagian belakang ponsel ini yaitu kamera 50MP dan kamera 2MP.

Selain itu terdapat juga satu kamera depan dengan resolusi 8MP yang siap mendukung aktifitas video call dan foto selfie.

Ponsel yang sudah mendukung jaringan 5G ini juga memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh sebagai sumber dayanya dengan fitur fast charging 33W.***