PTKS Salurkan Zakat Fitrah Rp414 Juta Lebih

Direktur Utama PTKS, Mas Wigrantoro Roes Setyadi saat memberikan santunan secara simbolis di Masjid Al-Salaam di Komplek Perumahaan Krakatau Steel/beritakarya.co.id
BERITAKARYA.CO.ID, CILEGON – PT Krakatau Steel (Persero) Tbk dan Grup  menyerahkan zakat fitrah seluruh karyawan sebanyak Rp414.155.000. Zakat fitrah itu disalurkan melalui  Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Cilegon dan Baitul Maal Krakatau Steel Grup.
Zakat fitrah tersebut diserahkan secara simbolis oleh Direktur Utama PT Krakatau Steel (KS), Mas Wigrantoro Roes Setyadi kepada Ketua Bazis Kota Cilegon, Syamsul Rizal dan Ketua Baitul Maal Krakatau Steel Grup, Zaenal Muttaqien di Masjid Al-Salaam di Jalan Morse Komplek Perumahan Krakatau Steel, Cilegon, Jumat (16/6/2017).
PTKS juga penyerahan secara simbolis bantuan beras kepada 43 kelurahan se Kota Cilegon seberat 500 kg untuk masing-masing kelurahan. Pada kesempatan itu KS  juga memberikan santunan secara simbolis kepada 1.844 anak yatim yang ada di wilayah Kota Cilegon.
Direktur Utama PTKS, Mas Wigrantoro Roes Setyadi berharap kegiatan itu menjadi berkah bagi perusahaan sehingga PT KS tetap jaya.
“Silaturami kami PT KS dengan masyarakat itulah yang lebih penting. Semoga masyarakat di sekitar PT KS menjadi sejahtera dan mendo’akan KS agar kembali jaya,” kata Mas Wigrantoro.
Penyerahan zakat fitrah ini juga dihadiri Walikota Cilegon Tb Iman Ariyadi.(K1)

Editor: Iffan Gondrong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *