Galaxy A35 5G Segera Rilis di Indonesia, Harga Samsung Galaxy A34 5G Turun Rp 500 Ribu Februari 2024

Galaxy A35 5G Segera Rilis di Indonesia, Harga Samsung Galaxy A34 5G Turun Rp 500 Ribu Februari 2024
Galaxy A35 5G Segera Rilis di Indonesia, Harga Samsung Galaxy A34 5G Turun Rp 500 Ribu Februari 2024 (youtube/Putu Reza)

Beritakarya.id – Dalam waktu dekat Samsung Galaxy A35 akan segera rilis di pasar Indonesia.

Hal ini rupanya membuat pendahulu smartphone tersebut menerapkan strategi baru dalam pemasarannya.

Dimana Samsung Galaxy A34 5G yang merupakan pendahulu Galaxy A35 5G kini melakukan penurunan harga jual.

Jika sebelumnya Galaxy A34 5G dibanderol Rp 5,4 jutaan, kini harga jual smartphone tersebut cuma Rp 4,9 jutaan.

Baca Juga Samsung Galaxy A55 5G Pastikan Hadir di Indonesia, Meluncur Bersamaan Galaxy A35?

Artinya Samsung melakukan penurunan harga jual hingga Rp 500 ribu untuk smartphone mid-range tersebut.

Adanya penurunan harga ini kemungkinan besar memang dipengaruhi oleh Galaxy A35 5G yang sebentar lagi akan rilis di Indonesia.

Sehingga jika tidak dilakukan penurunan harga, maka akan membuat smartphone ini sulit dalam memikat hati konsumen.

Spesifikasi Samsung Galaxy A34 5G

Buat yang belum tahu, Samsung Galaxy A34 5G sejatinya adalah smartphone baru yang diluncurkan belum lama ini.

Ponsel cerdas tersebut membawa spesifikasi yang cukup mumpuni seperti chipset MediaTek Dimensity 1080.

Baca Juga Penuhi Aturan TKDN, Samsung Galaxy A35 5G Segera Rilis di Indonesia, Harga Terjangkau Spek Mumpuni

Lalu smartphone ini juga dibekali dengan kamera utama beresolusi 48MP yang mampu merekam video hingga resolusi 4K.

Tidak kalah pentingnya, untuk display sudah menggunakan layar AMOLED dengan luas 6.6″ inci yang menghasilkan resolusi Full HD+.

Kemudian untuk penyimpanan data tersedia memori internal dengan kapasitas 128GB atau 256GB dengan dukungan RAM 8GB.

Secara umum, smartphone dengan baterai 5.000mAh tersebut masih sangat worth it dengan harga jual yang ditawarkan.***