Google Resmi Ganti Nama Teluk Meksiko Jadi Teluk Amerika - Beritakarya.id

Google Resmi Ganti Nama Teluk Meksiko Jadi Teluk Amerika

Perusahaan teknologi raksasa, Google, secara resmi mengganti nama Gulf of Mexico atau Teluk Meksiko menjadi Gulf of America atau Teluk Amerika di aplikasi pemetaan digital mereka, Google Maps. Langkah ini merupakan tindak lanjut dari keputusan pemerintah Amerika Serikat di bawah kepemimpinan Presiden Donald Trump.

Dalam pernyataan yang disampaikan melalui platform X, Google menegaskan bahwa perubahan ini sesuai dengan kebijakan mereka yang sudah lama berjalan dalam mengikuti nomenklatur resmi yang dikeluarkan pemerintah. Keputusan ini menyusul perintah eksekutif yang dikeluarkan oleh Trump, yang kemudian dikukuhkan oleh lembaga Board on Geographic Names sebagai otoritas penamaan geografis di AS.

“Kami punya praktik yang sudah berjalan lama, menerapkan perubahan nama saat di-update oleh sumber pemerintahan yang resmi,” kata Google seperti dikutip dari USA Today.

Sumber penamaan geografis yang digunakan Google Maps berasal dari Geographic Names Information System, yang berada di bawah pengelolaan United States Geological Survey (USGS). Selain perubahan pada Teluk Meksiko, kebijakan serupa juga akan diterapkan pada Gunung Denali di Alaska, yang nantinya kembali diberi nama Gunung McKinley sesuai dengan perintah eksekutif Trump pada 20 Januari.

Transformasi penamaan ini akan terlihat lebih luas di berbagai belahan dunia. Google mengungkapkan bahwa kedua nama, baik Teluk Meksiko maupun Teluk Amerika, tetap akan ditampilkan dalam Maps, menyesuaikan dengan wilayah pengguna.

“Ketika nama resmi berbeda di antara negara, pengguna Maps akan melihat nama lokal resmi mereka. Semua orang di belahan dunia lain akan melihat kedua nama tersebut. Itu berlaku di sini juga,” ujar Google.

Pendekatan ini bukan pertama kalinya dilakukan Google dalam menyikapi perbedaan nomenklatur geografis antarnegara. Sebagai contoh, Laut Jepang yang menjadi sengketa antara Jepang dan Korea Selatan, dalam Google Maps di AS ditampilkan sebagai Laut Jepang (Laut Timur). Prosedur serupa akan diterapkan pada Teluk Meksiko di berbagai negara yang tidak mengadopsi perubahan nama tersebut.